Selasa, 03 Mei 2016

Morfologhy




Haloooo guys...!!!! yok kenalan dengan morfologhy


Morhology? What's that? Mungkin ada yang baru tau, atau mungkin baru denger? hehe
kalo dulu zaman SMA saya pernah denger morfologi di pelajaran biologi.
Kalo dalam ilmu biologi pengertian Morfologi adalah  ilmu yang mempelajari tentang bentuk organisme, terutama hewan dan tumbuhan dan mencakup bagian-bagiannya. (Wikipedia).

Nah pengertian di atas bahwa morfologi adalah ilmu tentang struktur/bentuk makhluk hidup, Tapi di sini saya tidak membahas tentang morfologi dalam ilmu biologi melainkan akan membahas morfologi dalam studi bahasa/linguistics J. Pengertian morfologi dalam ilmu bahasa yaitu satu bidang ilmu linguistik yang mengkaji tentang pembentukan kata atau morfem-morfem dalam suatu bahasa (Wikipedia).



Pengertian Morfologi Menurut Ahli
Banyak para ahli yang telah memberikan pengertian morfologi. Mulyana (2007: 5), menyatakan bahwa istilah morfologi ‟ diturunkan dari bahasa Inggris morphology, artinya cabang ilmu linguistik yang mempelajari tentang susunan atau bagian-bagian kata secara gramatikal. Dulu, ilmu ini lebih dikenal dengan sebutan morphemics, yaitu studi tentang morfem. Namun, seiring dengan perkembangan dan dinamika bahasa, istilah yang kemudian lebih populer adalah morfologi.


1.    Pengertian morfologi menurut Verhaar (1996: 97), menyatakan bahwa morfologi adalah cabang linguistik yang mengidentifikasi satuan-satuan dasar bahasa sebagai satuan gramatikal.
2.    Pengertian morfologi menurut Samsuri (1988: 15), mendefinisikan morfologi sebagai cabang linguistik yang mempelajari struktur dan bentuk-bentuk kata.
3.    Definisi morfologi menurut Ramlan (1978:2) Morfologi adalah bagian dari ilmu bahasa yang membicarakan atau mempelajari seluk beluk struktur kata serta pengaruh perubahan-perubahan struktur kata terhadap golongan dan arti kata.



Morfem
            Morfem adalah satuan bahasa yang turut serta dalam pembentukan kata dan dapat dibedakan artinya. Morfem dapat juga dikatakan unsur terkecil dari pembentukan kata dan disesuaikan dengan aturan suatu bahasa.
           
Morfem Bebas dan Morfem Terikat    
    a.   Morfem bebas adalah morfem yang bersifat bebas dan tidak terikat dengan morfem lain.
Contoh : “saya”,  “pulang”, “makan”, “rumah”, “bagus”, dsb.

b.   Morfem terikat adalah morfem yang tidak dapat berdiri sendiri sehingga harus digabung dengan morfem lain.
Contoh : “ber-“, “kan“, “me-“, “juang”, “henti”, “gaul”, dsb.


  • Morfem Segmental dan Morfem Supra Segmental
a.        Morfem Segmental adalah morfem yang terjadi dari fonem atau susunan fonem segmental. Contoh : morfem {rumah}, dapat dianalisis ke dalam segmen-segmen yang berupa fonem [r,u,m,a,h]. Fonem-fonem itu tergolong ke dalam fonem segmental. oleh karena itu, morfem {rumah} tergolong ke dalam jenis morfem segmental
       
b. Morfem Suprasegmental adalah morfem  yang terjadi dari fonem suprasegmental. Misal, jeda dalam bahasa Indonesia. Contoh:
      Bapak wartawan               bapak//wartawan
      ibu guru                               ibu//guru




Gimana? Udah pahamkan tentang apa itu morphology, macam, dan contohnya? Semoga saja bisa menjadi paham ya^^ itu masih penjelasan simpelnya, sebenarnya masih kompleks lagi, tapi saya belum begitu menguasai, masih terus belajar..hehe yuk, sama-sama belajar!

Semoga bermanfaat
:)








Reference


http://linguistikumum-morfologi14.blogspot.co.id/2014/10/morfologi.html



 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar